Tuesday, March 22, 2011

MANFAAT SECANGKIR KOPI

Siapa sih yang tidak mengenal jenis minuman ini? Kopi? Ketika kita mendengar kata kopi sudah pasti tidak asing lagi. Bagi para penikmat kopi, sudah tentu mereka sering ditemani kopi di sela-sela aktivitas sehari-hari. Tapi masih banyak orang menghindari minum kopi karena berbahaya untuk kesehatan tubuh. Padahal dalam secangkir kopi juga ada manfaat lain yang tak diketahui banyak orang. Apa itu? Coba kita lihat yuk!
Setelah Kiva Han, coffee shop pertama dibuka di Turki tahun 1445, kini kedai serupa tumbuh bak jamur di musim hujan.

Wednesday, March 16, 2011

PELUANG EKSPOR KOPI LUWAK

Kopi adalah sejenis minuman yang berasal dari proses pengolahan dan ekstraksi biji tanaman kopi. Secara umum, terdapat dua jenis biji kopi, yaitu arabika (kualitas terbaik) dan robusta. Dan setiap orang pun pasti pernah menikmati minuman ini.
Penemuan kopi sebagai minuman berkhasiat dan berenergi pertama kali ditemukan oleh Bangsa Etiopia di benua Afrika sekitar 3000 tahun (1000 SM) yang lalu. Kopi kemudian terus berkembang hingga saat ini menjadi salah satu minuman paling populer di dunia yang dikonsumsi oleh berbagai kalangan masyarakat. Indonesia sendiri telah mampu memproduksi lebih dari 400 ribu ton kopi per tahunnya. 

FAKTOR-FAKTOR PERMINTAAN DAN PENAWARAN

Penawaran dan permintaan adalah penggambarkan atas hubungan-hubungan di pasar, antara para calon pembeli dan penjual dari suatu barang. Model penawaran dan permintaan digunakan untuk menentukan harga dan kuantitas yang terjual di pasar. Model ini sangat penting untuk melakukan analisa ekonomi mikro terhadap perilaku serta interaksi para pembeli dan penjual. Ia juga digunakan sebagai titik tolak bagi berbagai model dan teori ekonomi lainnya. Berikut ini faktor-faktor yang memengaruhi permintaan:
§        Perilaku konsumen / selera konsumen
Saat ini handphone blackberry sedang trend dan banyak yang beli, tetapi beberapa     tahun mendatang mungkin blackberry sudah dianggap kuno.